Memilih bahan untuk interior rumah itu penting banget, dan salah satu yang jadi favorit adalah plywood.
Kenapa? Karena selain harganya lebih terjangkau, plywood punya banyak keunggulan dalam ketahanan dan fleksibilitas.
Yuk, kita bahas kenapa plywood jadi pilihan utama untuk banyak proyek desain interior, mulai dari furniture custom hingga dekorasi ruang!
Daftar Isi
Toggle1. Ketahanan Plywood

Nah, yang pertama dan paling penting, plywood itu kuat.
Plywood itu terdiri dari beberapa lapisan kayu yang direkatkan, jadi lebih stabil dan kokoh dibandingkan kayu solid, apalagi yang lebih tipis.
Tahan Terhadap Pembusukan dan Retakan
Berbeda dengan kayu solid yang gampang banget rusak kalau terpapar air, plywood tuh lebih tahan terhadap pembusukan dan retakan.
Jadi, nggak perlu khawatir, deh, kalau rumah kamu ada bagian yang lembap, plywood cenderung lebih aman.
Kuat Untuk Menahan Bebana
Kalau kamu butuh furniture custom yang nggak cuma cantik tapi juga tahan lama, plywood adalah pilihan tepat!
Plywood bisa menahan tekanan lebih baik tanpa melengkung atau retak.
Jadi, cocok banget buat rak, meja, atau bahkan dinding yang harus tahan beban berat.
2. Plywood Bisa Dibentuk Sesuai Keinginan
Kelebihan plywood berikutnya adalah fleksibilitasnya! Plywood gampang banget dipotong dan dibentuk, jadi kamu bisa bikin desain furniture sesuka hati.
Mau bentuk meja unik atau rak buku dengan desain melengkung?
Plywood bisa banget dibentuk tapi harus ahli yang ngerjain, biar hasilnya rapih.
Kemudahan Pembentukan
Karena plywood bisa dibentuk dengan mudah, kamu bisa menciptakan desain furniture custom yang rumit dan detail.
Plywood memungkinkan kamu untuk bebas berkreasi sesuai tema rumah yang kamu inginkan.
Fleksibel Untuk Semua Jenis Ruangan
Gak cuma buat furniture, plywood juga sering digunakan untuk elemen struktural lain, seperti panel dinding atau partisi ruangan.
Jadi, dari ruang tamu yang luas hingga ruang penyimpanan kecil, plywood bisa disesuaikan dengan berbagai aplikasi desain interior yang kamu butuhkan.
3. Pilihan Finishing Plywood: HPL dan Duco
Nah, satu lagi yang bikin plywood makin oke buat desain interior adalah finishingnya.
Di Heris Kontraktor, kami punya dua pilihan finishing unggulan buat plywood, yaitu:
- HPL (High Pressure Laminate).
- Duco.
Kedua finishing ini punya banyak kelebihan masing-masing.
Finishing HPL (High Pressure Laminate)
HPL itu seperti pelapis super kuat yang cocok banget buat kamu yang pengen tampilan yang mudah dibersihkan.
- Tahan Goresan dan Noda: HPL ini tahan banget terhadap goresan dan noda, jadi nggak perlu khawatir kalau ada kids atau pets di rumah.
- Tahan Lama dan Praktis: Karena tahan kelembapan dan goresan, HPL cocok banget buat area yang sering terpapar air, seperti dapur atau kamar mandi.
- Varian Desain dan Tekstur: Kamu bisa pilih berbagai warna, tekstur, dan pola sesuai tema rumah kamu. Mau yang klasik atau modern, semuanya bisa dengan HPL!
Finishing Duco
Kalau kamu mau yang lebih mewah dan elegan, finishing Duco ini pilihan yang tepat.
Duco memberikan permukaan halus dan mengkilap yang pastinya bikin furniture kamu terlihat sangat elegan.
- Tampilan Halus dan Mengkilap: Duco memberikan hasil akhir yang mulus dan mengkilap, cocok untuk kamu yang ingin kesan mewah di rumah.
- Fleksibilitas Warna: Duco juga memungkinkan kamu untuk memilih hampir semua warna cat sesuai keinginan, jadi kamu bisa lebih bebas berkreasi.
- Tahan Lama dan Mudah Dibersihkan: Selain tampilannya yang cantik, Duco juga tahan lama dan mudah dibersihkan. Cocok banget untuk furniture yang sering dipakai.
4. Perbandingan Harga Plywood dan PVC dalam Desain Interior
Kalau kamu bandingkan dengan bahan lain seperti PVC, plywood jelas lebih ramah di kantong.
Di Heris Kontraktor, harga plywood mulai dari Rp2.350.000 per meter persegi, sedangkan PVC mulai dari Rp3.000.000 per meter.
Jadi, kalau kamu lagi mikir-mikir tentang anggaran, plywood bisa jadi pilihan yang lebih hemat tanpa mengurangi kualitas.
Kenapa Plywood Lebih Murah?
Plywood lebih ekonomis karena proses produksinya lebih sederhana dan bahan baku yang digunakan lebih terjangkau, seperti lapisan kayu tipis dan perekat.
Berbeda dengan PVC yang menggunakan bahan sintetis dan proses yang lebih rumit, sehingga harganya lebih tinggi.
Selain tahan lama, plywood juga fleksibel, mudah dibentuk, dan bisa diberi berbagai pilihan finishing seperti HPL dan Duco.
Jadi, gak cuma cantik, interior rumah kamu juga jadi tahan lama.
Kalau kamu mau pakai plywood untuk proyek desain interior rumah, pilihlah finishing yang sesuai dengan preferensimu dan di Heris Kontraktor, kami siap bantu mewujudkan rumah impianmu!
Yuk, hubungi kami untuk konsultasi lebih lanjut dan pastikan rumah kamu nggak hanya estetik tapi juga fungsional!
Klik tombol di bawah ini untuk mulai percakapan lebih lanjut ya!